Saat ini JD.ID sedang diskon besar-besaran hingga 90% menjelang tutup permanen pada 31 Maret 2023 mendatang. Kategori barang yang turun harga pun bermacam-macam, mulai dari sembako, produk kecantikan, barang elektronik rumah, hingga gadget.
Bukan cuma itu, item fashion seperti baju muslim, dompet, tas ransel, hingga aksesori semacam kalung dan cincin pun banting harga di platform berwarna merah.

JD.ID Diskon Sembako Hingga Laptop
Tepung Bogasari Segitiga Biru terpantau turun harga signifikan. Untuk ukuran 1kg, yang tadinya dihargai Rp 22.000 kini tinggal Rp 9.900.
Pembersih porselen Vixal juga turun jadi Rp 12.500 dari yang tadinya Rp 26.000. Kebutuhan popok bayi merek Mamypoko hingga Pokana juga banting harga sampai lebih dari 50%.
Salah satu perangkat yang harganya turun drastis adalah laptop AXIOO Slimbook 14 R3 14 inci yang tadinya dibanderol Rp 6.999.000, kini menjadi Rp 3.799.000, dirangkum Senin (30/1/2023).

Adapun headset bluetooth HIPPO H07 yang tadinya dijual Rp 699.000 didiskon 89% menjadi Rp 79.000. Kendati begitu, di e-commerce lain seperti Shopee dan Tokopedia, jenis headset tersebut berada di kisaran Rp 250.000 hingga Rp 300.000-an.
Berkat diskon gila-gilaan ini, banyak barang yang terpantau stoknya habis. Antara lain adalah beberapa monitor merek LG, Lenovo, dan Samsung.
Jam Alexandre Christie AC 8344 yang tadinya dipatok Rp 1.200.000 kini turun harga menjadi Rp 900.000. Begitu juga jam Casio LRW-200H-4E3VDF yang tadinya dipatok Rp 479.999 kini tersisa Rp 287.000.